balienews.com, Indonesia menduduki peringkat teratas sebagai negara dengan waktu penggunaan perangkat mobile tertinggi di dunia. Menurut laporan terbaru dari Data.AI, dalam State of Mobile 2024, warga Indonesia pada tahun 2023 rata-rata menghabiskan waktu lebih dari 6 jam setiap harinya dengan perangkat mobile, seperti ponsel dan tablet.
Sejak tahun 2020, Indonesia telah mempertahankan posisinya sebagai negara dengan penggunaan ponsel tertinggi, dan tren ini terus meningkat. Pada tahun 2020, rata-rata waktu penggunaan ponsel per hari mencapai 5,63 jam, meningkat menjadi 5,99 jam pada tahun 2021, dan mencapai puncaknya pada 2022 dengan 6,14 jam per hari.
Data terbaru menunjukkan bahwa selama tahun lalu, hanya warga Indonesia yang menggunakan ponsel lebih dari 6 jam sehari. Negara-negara lain yang mendekati angka tersebut termasuk Thailand dengan 5,64 jam, Argentina dengan 5,33 jam, Arab Saudi dengan 5,28 jam, dan Brazil dengan 5,02 jam sehari, masing-masing berada di posisi dua hingga lima.
Laporan juga mengungkapkan bahwa warga Indonesia menghabiskan sebagian besar waktu penggunaannya untuk media sosial. Dari lima aplikasi teratas yang paling sering dikunjungi setiap hari, empat di antaranya adalah platform media sosial.
Aplikasi YouTube menjadi yang paling populer, diikuti oleh TikTok, WhatsApp, Instagram, dan Chrome Browser. Hal ini menunjukkan bahwa interaksi dengan konten video dan media sosial secara umum mendominasi aktivitas pengguna ponsel di Indonesia.