back to top
Minggu, April 27, 2025
- Advertisement -spot_img
BerandaOlahragaBali United Akhiri Tren Negatif dengan Kemenangan Tipis atas PSM Makassar

Bali United Akhiri Tren Negatif dengan Kemenangan Tipis atas PSM Makassar

Parepare, Balienews.com, –  Bali United akhirnya mengakhiri paceklik kemenangan setelah tujuh pekan, dengan mengalahkan PSM Makassar 1-0 dalam laga pekan ke-30 Liga 1 2024-2025 di Stadion Gelora BJ Habibie, Parepare, Jumat (25/4/2025) malam. Gol semata wayang pada pertandingan ini dicetak oleh Privat Mbarga pada menit ke-22, melalui aksi individu gemilang yang mengecoh Yuran Fernandez sebelum melepaskan tembakan akurat ke gawang Reza Arya.

Privat Mbarga Menjadi Pahlawan Kemenangan

Bali United tampil efektif sejak awal laga. Gol cepat dari Privat Mbarga memberikan keunggulan yang berhasil dipertahankan hingga peluit panjang berbunyi. PSM Makassar mencoba membalas dengan menekan sepanjang babak pertama, namun pertahanan Bali United tampil solid untuk menjaga keunggulan.

Baca Juga :  Bali United dan Disdikpora Bali Gelar Coaching Clinic Guru Olahraga

Memasuki babak kedua, Bali United sempat dua kali merayakan gol tambahan melalui Boris Kopitovic dan Jaimerson Xavier. Namun, kedua gol tersebut dianulir Video Assistant Referee (VAR) karena posisi offside.

“Ya, dua gol kami dianulir oleh wasit lantaran offside. Itu sudah keputusan wasit dan kami terima. Hal terpenting bagi kami adalah bisa meraih kemenangan,” ujar pelatih Bali United, Stefano Cugurra.

Kemenangan Penting di Tengah Situasi Sulit

Kemenangan ini terasa krusial bagi Bali United. Selain mengakhiri tren buruk, hasil ini juga diraih dalam kondisi mental tim yang sempat terganggu akibat hasil negatif sebelumnya.

“Pertama, kami punya persiapan bagus sebelum lawan PSM. Situasi yang tidak baik sebelumnya berpengaruh karena kami ingin keluar dari situasi buruk ini,” kata Stefano Cugurra.

Baca Juga :  GOR Purna Krida Terbakar, Bali United Basketball Pilih Alternatif Lokasi Latihan

Ia juga mengapresiasi kemenangan di Parepare, mengingat jarang ada tim yang berhasil menaklukkan PSM di kandangnya.

“Terima kasih Tuhan, karena kami bisa menang di Parepare. Tidak banyak tim yang bisa mengalahkan PSM di stadion ini. Namun, kami tetap perlu membenahi penyelesaian akhir,” tambah pelatih asal Brasil itu.

Stefano Cugurra juga mengaku sempat terkejut karena PSM tetap menurunkan skuad utamanya, meski tengah menghadapi jadwal padat di Liga 1 dan ASEAN Club Championship.

“Saya pikir mereka akan melakukan rotasi karena semifinal leg kedua ASEAN Club Championship sudah dekat,” ucap Stefano Cugurra.

Bali United Naik ke Peringkat 7

Berkat kemenangan ini, Bali United kini menempati posisi ketujuh klasemen sementara dengan 44 poin, unggul selisih gol dari PSM Makassar yang turun ke posisi kedelapan.

Baca Juga :  Turnamen Bali 7s 2025: Wadah Pengembangan Bibit Sepak Bola Muda Indonesia

Meski sebelumnya telah mengumumkan akan mundur dari jabatannya, Stefano Cugurra menegaskan komitmennya untuk tetap fokus memberikan hasil terbaik hingga akhir musim.

“Saya sebagai pelatih profesional, sangat sedih harus meninggalkan Bali United. Tapi saya tetap akan berjuang maksimal hingga kompetisi berakhir,” pungkasnya. (BEM)

ARTIKEL TERKAIT

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

- Advertisment -spot_img

TERPOPULER

KOMENTAR TERKINI