back to top
Rabu, Juni 18, 2025
- Advertisement -spot_img
BerandaBeritaDaerahBPBD Tabanan Perkuat Kesiapsiagaan Hadapi Cuaca Buruk

BPBD Tabanan Perkuat Kesiapsiagaan Hadapi Cuaca Buruk

Tabanan, Balienews.com – Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Tabanan menyiapkan alat penanganan bencana dan anggaran sewa alat berat senilai Rp 190 juta untuk mengantisipasi dampak cuaca ekstrem. Langkah ini mencakup pengadaan 10 kapak pemotong bambu dan 14 mesin senso, serta alokasi dana darurat sewa ekskavator dan truk angkut.

Pengadaan Alat untuk Penanganan Dini

Kepala Pelaksana BPBD Tabanan, I Nyoman Srinada Giri, menjelaskan bahwa pengadaan alat bertujuan mempercepat respons saat bencana terjadi secara serentak.

“Kapak masih kami telusuri di e-katalog, sedangkan mesin senso dianggarkan sekitar Rp 90 juta,” ujar Srinada.

Sebanyak 10 mesin senso akan didistribusikan ke tiap kecamatan, sementara 4 unit disimpan di markas BPBD. Langkah ini sesuai instruksi Bupati Tabanan untuk memitigasi risiko seperti pohon tumbang yang memblokir jalan.

Anggaran Sewa Alat Berat Rp 100 Juta

BPBD juga mengalokasikan Rp 100 juta untuk sewa alat berat setelah tahun 2023 sempat menanggung utang sewa Rp 48 juta akibat intensitas bencana tinggi. Utang tersebut telah dilunasi melalui anggaran 2024.

“Di Selabih ada tiga titik yang butuh alat berat, dan di Karya Sari, Pupuan, bangunan miring harus dirobohkan karena membahayakan,” jelas Srinada.

Selain persiapan teknis, BPBD aktif mengedukasi masyarakat melalui imbauan kewaspadaan cuaca buruk guna meminimalisir korban dan kerusakan. (BEM)

BERITA LAINNYA

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

- Advertisment -spot_img

PILIHAN EDITOR

KOMENTAR TERKINI